Langkah-Langkah membuat progam


Dalam menyelesaikan permasalahan, ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Langkah pertama yang dilakukan adalah mendefinisikan permasalahan. Jika permasalahan tidak terdefinisi, maka solusi tidak bisa dicari. Ketika permasalahan sudah terdefinisi maka berikutnya menyusun rencana untuk menyelesaikannya. Setelah itu, rencana tersebut dilaksanakan.Ketika rencana sudah diimplementasikan maka langkah berikutnya adalah menguji apakah permasalahan telah diselesaikan. Logika ini dapat dilakukan pada banyak hal termasuk pemrograman.
Berikut urutan langkah dalam membuat program dengan bahasa C atau dengan bahasa pemrograman yang lain: 
1. Menentukan tujuan program.
penentuan tujuan digunakan untuk menentukan untuk apa progam tersebut dibuat? Tujuan bagi sebuah proyek adalah sebuah rel yang nantinya akan membatasi arah gerak kita supaya proyek tersebut dapat terselesaikan. Begitu juga dengan tujuan dalam pembuatan progam. Tujuan disini berfungsi untuk memperjelas arah gerak si progamming supaya dapat menyelesaikan proyeknya. Jika tujuan dalam pembuatan progam tidak jelas, maka progam yang dibuatpun tidak jelas pula. Disinilah pentingnya menentukan tujuan yang jelas dalam pembuatan progam.
2. Menentukan metode yang digunakan dalam menulis program.
Terdapat banyak metode yang dapat digunakan untuk membuat progam. Sehingga supaya langkah kita efektif, maka kita harus memilih salah satu dari metode tersebut terlebih dahulu sebelum membuat sebuah progam.Karena tiap metode memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing, maka kita harus memilih metode yang paling sedikit erornya untuk menyelesaikan progam yang kita buat tersebut. 
3. Membuat program untuk menyelesaikan permasalahan.
Membuat progam adalah perangkaian bahasa pemrogaman yang sesuai untuk mencapai tujuan kita. tentunya hal ini didasarkan pada metode yang telah di pilih oleh si progammer. Dalam pembuatan progam ini, dibutuhkan logika yang matang, pemahaman tentang bahasa pemrogaman yang digunakan serta ketelitian. 
4. Menjalankan program untuk melihat hasilnya.

Sebagai contoh, tujuan program adalah menghitung luas lingkaran. Ini adalah langkah
1. Langkah kedua adalah menentukan apa yang perlu diketahui untuk menghitung luas
lingkaran. Misalkan pengguna akan menginputkan jari-jari lingkaran. Rumus yang digunakan
adalah πr2 dengan r adalah jari-jari lingkaran. Setelah itu, langkah berikutnya adalah
3 dan 4.

No comments:

Post a Comment